Cara Membuat Kartu ISIC untuk Tiket Pesawat Murah

September 05, 2018

Assalamualaikum. Setelah berkutat dengan legalisir dokumen di Kemenkumham pada hari Jum’at 30 agustus 2018, saya langsung ke Allianz Tower yang berlokasi di Kuningan, untuk membuat kartu ISIC. ISIC merupakan singkatan dari International Student Identity Card. Kartu ini yaitu kartu identitas status pelajar atau mahasiswa yang belajar di luar negeri dan sudah mendapat pengakuan di level internasional.


Cara Membuat Kartu ISIC untuk Tiket Pesawat Murah

ISIC ini sangat berguna bagi saya untuk melakukan perjalanan ke Polandia setelah dinyatakan lolos untuk mendapatkan beasiswa S2 ke Polandia dengan beasisiwa Ignacy Lucasiewics.


Baiklah saya akan membahas sedikit tentang ISIC dan cara membuatnya.

Cara Membuat Kartu ISIC untuk Tiket Pesawat Murah

Apa itu ISIC

ISIC merupakan kepanjangan dari Internation Student Card. Kartu ini merupakan kartu yang digunakan oleh pelajar untuk agar dapat tiket perjalanan ke luar negeri dengan harga miring (diskon).
Namun, pemesanan tiket hanya dapat dilakukan di Sta travel. Walau demikian, dengan ISIC ini kita juga bisa menikmati makanan ala –ala restaurant dengan harga yang juga ‘miring’. Ingat, tidak semua restaurant akan memberikan diskon tapi, hanya beberapa restaurant yang bekerjasama dengan ISIC ini.

Apa perbedaan dengan ISIC dan IYTC

Ada ISIC dan IYTC. Pada umumnya kartu ini sama namun ada perbadaan.  ISIC digunakan untuk mahasiswa/student yang belajar full-time di luar negeri. Seddangkan IYTC, untuk orang yang berumur di bawah 30 tahun yang bukan mahasiswa/student.

Apa keuntungan Menggunakan ISIC

Pastinya diskon. Menurut pengalaman saya, apabila harga tiket pesawat di agency ABCDEFG seharga 16ribu, maka di sta travel dengan menggunakan ISIC dihargai kira-kira 8 ribu rupiah. Murah bukan ?
Karena saya bukanlah anak konglomerat, melainkan hanya seorang karyawan jelata jadi, kartu ini berguna sekali.

Dimana bisa membuat Kartu ISIC

Kartu isic bisa dibuat secara Online atau langsung di tempatnya yang berlokasi di Allianz tower Lt. Ground Floor ya, di depan St**Bucks.


Cara Membuat Kartu ISIC untuk Tiket Pesawat Murah Bagi Pelajar

Online

Untuk pembuatan kartu ISIC bisa di akses di https://www.isic.org/ . Berikut cara pengisiannya.
-Pilihlah kartu sesuai kebutuhan. Ada ISIC, IYTC dll. Jika anda adalah calon mahasiswa /mahasiswa luar negeri, maka pilih ISIC.
- isilah nama Anda. Apabila tidak ada surename bisa dikosongi/ diberi dash (-).
- Pada field nama Univeristas, masukkanlah nama universitas yang sedang /akan dituju.
- Pada field identitas, masukkan lah passport
- Pda field prrof, masukkanlah ID mahasiswa / loa universitas / loa penerimaan beasisiwa.
Kemudian lanjutkan, maka anda akan masuk di menu pembayaran.
Biaya yang dibutuhkan adalah IDR 220.000 dan ongkos kirim sebesar IDR 25.000. Jadi total pengeluaran untuk memebuat ISIC : IDR 245.000.
Berdasarkan informasi dari CSnya, untuk wilayah Jakarta, apabila membuat hari ini maka kartu akan sampai keesokan harinya. 

Offline

Untuk offline lebih mudah lagi. Anda hanya membawa passport, LOA dan pas foto kira-kira 3x4. LOA (letter of acceptance, bisa berupa loa beasiswa atau kampus) dan foto bisa berupa soft file.
Selain itu pembuatannya juga bisa diwakilkan tanpa harus ada surat kuasa. Serta biayanya hanya IDR 200.000. Lebih murah daripada membuat sevraa online. Ditambah lagi,pembuatannya sangat cepat (estimasi 30 menitan).

Jadi begitulah proses pembuatan kartu ISIC untuk pelajar internasional yang ingin mendapatkan tiket peswat dengan harga yang murah meriah. Semoga dapat membantu.

Terimakasih
Wassalamualaikum.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »