Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js

April 18, 2016
Asalamualikum Wr. Wb. Seharian ini saya sudah berhasil menuliskan 7 artikel sekaligus dan ini merupakan sebuah rekor baru bagi saya yang biasanya menulis 2 artikel seminggu. Nah pada kesempatan kali ini saya akan menuliskan artikel tentang Penggunaan Vue.Js dengan Gabungan Node.Js dan Express.Js . Dulu saya pernah menulis artikel mengenai penginstalan dan contoh dari penggunaan NodeJs, jadi jika nda ingin belajar terlebih dahulu mengenai node js silahkan kunjungi Cara Menginstal NodeJs dan Framework Express di Windows .

Baiklah, Langkah awal yang harus diperhatikan jika ingin mengkolaborasikan noed js dengan vue js adalah pastikan node js sudah terinstal dikomputer. Untuk instalasi silahkan ikuti panduan di vido ini : https://www.youtube.com/watch?v=9qN3VioUedk atau link berikut : http://zenhuzaini.blogspot.co.id/2015/11/cara-menginstal-nodejs-dan-framework.html .

Penginstalan Express & membuat projectnya


  1. Buat sebuah folder (letakkan terserah, bias di htdocs atau bukan) dan beri nama sembarang seperti:
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  2. Buka command promt, pastikan anda masuk cmd dengan mde administrator
  3. Masuk ke folder di atas melalaui command promt
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  4. Masukkan “npm install –g express-generator” tanpa tanda petik., proses ini adalah proses penginstalan atau pemasangan framework express 
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  5. Langkah selanjtnya yaitu membuat folder project express baru dengan cara memasukkan “ express namafolder –e” , nama folder terserah. 
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  6. Setelah itu unutk mengintsla bebrapa dependency atau modul dari node pada project maka masukkan : “ cd namafolder && npm install” karena nama folder saya adalah p_vne maka menjadi “cd p_vne && npm install”. 
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  7. Jika sudah, silahkan anda coba dengan memasukkan “npm start “ tanpa tanda petik kemudian coba cek di browser dengan alamat : https://localhost:3000 jika tampil seperti di bawha ni berarti anda berhasil menginstall framework express dan projectnya benar.
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js

Mengkonfigurasi Project

Setelah berhasil menginstall express js ,langkah selanjutnya adalah dengan menginstall modeule vue .js. dengan cara :
  1. Matikan terlebih dulu sambungan nodenya pada command promt dengan menekan tombol ctrl+c secara bersamaan. 
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  2. Setelah itu masukkan “npm install –g vue” unutk menginstall modeule vue. Namun, jangan di close dulu cmdnya karena nati akan digunakan lagi unutk mengaktifkan projek node dan express.
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  3. Setelah itu buka project express yang sudah di buat tadi, kemudian buka file app.js dengan text editor. Disini saya akna menggunakan sublime. 
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  4. Setelah itu ubah dir pathnya , ubah dari ‘public’ menjadi ‘node_modules’ . dimana fungsi dir ini akan berguna bagi kita unutk mengakses modul yang telah kita install.
    menjadi 
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  5. Setelah di ubah kemudian masuk ke folder Routes, dan bukalah file index.js 
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  6. Pastikan sisi file tersebut sama seperti di bawah ini
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  7. Kemudian buka folder public dan masuklah di folder view kemudian buka file index.js dengan text editor
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  8. Setelah itu ubah isi dari file apps tersebut menjadi seperti di bawah ini 
    <!DOCTYPE html>
    <html>
    <head>
    <title><% title %></title>
    </head>
    <body>
    <!-- meemanggil id app1 yang sudah dideklarasikan
    di viewmodel -->
    <div id="demo">
    <input v-model="message" placeholder="ini">
    <!-- variable yang berisi nilai,
    dimana variable ini juga di set di instansi vue -->
    <h2>{{message}}</h2>

    <h5>pretag</h5>
    <pre>
    {{ $data | json}}
    <!--fungsi json untuk
    mengirim data yang di ubah
    dan menampilkannya dengan variable $data-->
    </pre>
    </div>

    <!-- meload vue js yang berada di satu folder-->
    <script type="text/javascript" src="/../vue/dist/vue.js"></script>
    <!-- <script src="https://cdnjs.cloudflare.com/ajax/libs/vue/1.0.18/vue.min.js"></script> -->

    <script>
    //viewmodel
    var demo = new Vue({
    el: '#demo',
    data: { message: 'Hello Zen!!!' } });

    </script>
    </body>
    </html>
  9. Kemudian jika sudah selesai, buka cmd kembali dan ketikkan “npm start”.
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
  10. Kemudian masuk ke browser masukkan alamat http://localhost:3000/ di serach bar seperti di bawah ini
    Penggunaan Vue.Js dengan Node.Js dan Express.Js
Nah, itu merupakan contoh dasar penggunaan Vue Js, Node Js dan Express Js dan penggunaan vue js sebagai framework front end untuk node js bisa lebih di tingkatkan.Semoga dapat bermanfaat ya, ingat jika memeiliki pertanyaan silahkan tulislah di komentar insyaAllah saya akan coba membantu sebisa saya Terimkasih. Wassalamaualaikum wr. wb.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

1 komentar:

Write komentar
September 12, 2016 at 10:12 AM delete

Ijin nyimak dulu gan.
Masih gagal paham nih.

Reply
avatar